Headlines News :
Home » » 15 Jenis Pasta Yang Harus Anda Coba Nikmati

15 Jenis Pasta Yang Harus Anda Coba Nikmati

Written By Anonymous on Thursday, February 28, 2013 | 2:25 PM

Makan yang enak punya cita rasa tersendiri, apalagi bagi mereka yang doyan berpetualang dengan berbagai macam makanan, baik dalam negeri maupun luar negeri, sejurus kemudian petualangan diteruskan kemasakan negeri eropa yang cukup banyak menjadi masakan Favorite bagi kebanyakan orang, sebuat saja salah satunya Adalah Pasta.

Ya Pasta masakan khas yang sudah terkenal di hati dan lidah banyak orang, namun tahukah anda Abaikan peringatanberbagai jenis pasta yang pantas dan layak untuk dinikmati selagi kita menginginkan menu yang mantap

sajian lezat asal Italia ini memang cukup terkenal di tanah air. Namun, tahukah Anda bahwa jenisnya ada belasan banyaknya?

1. Angel Hair

Teksturnya halus dan lembut. Mungkin inilah sebabnya mengapa pasta ini dijuluki rambut malaikat.

xxxxxxx(c)womansday.com

Waktu pengolahannya: 3-5 menit. 

Penyajian terbaik: dengan saus.

Saus ideal: tomat, minyak zaitun, krim, mentega, seafood.




2. Farfalle (dasi kupu-kupu)

Pasta satu ini mirip dengan dasi kupu-kupu yang biasa dipakai para pria saat mengenakan tuxedo. Dalam bahasa Italia, farfalle sendiri berarti kupu-kupu. 

xxxxxxx(c)jewishrecipes.org

Waktu pengolahannya: 10-12 menit.

Penyajian terbaik: dengan saus atau sebagai campuran salad.

Saus ideal: keju, minyak zaitun, mentega.




3. Fettuccine

Spagetti yang terbuat dari telur ini biasanya memiliki lebar ¼ inci. Nama fettuccine sendiri berarti 'pita kecil'. 

xxxxxxx(c)marthastewart.com

Waktu pengolahannya: 10-12 menit.

Penyajian terbaik: dengan saus.

Saus ideal: daging, krim, keju.




4.Fusilli atau Rotini

Biasanya pasta dengan ciri khas bentuk mirip kumparan kecil (fusilli) atau spiral (rotini) hadir dalam ukuran 1½ inci. 

xxxxxxx(c)denimblog.com

Waktu pengolahannya: 8-10 menit.

Penyajian terbaik: campuran salad.

Saus ideal: tomat, pesto, seafood. 




5. Jumbo shell

Bentuknya mirip cangkang keong. 

xxxxxxx(c)blogspot.com

Waktu pengolahannya: 11-13 menit.

Penyajian terbaik: sebagai campuran masakan.

Saus ideal: tomat, krim.




6. Linguine

Panjangnya mirip spagetti dengan ukuran lebar 1/8 inci. Kata linguine sendiri jika diterjemahkan berarti lidah kecil.

xxxxxxx(c)visualrecipes.com

Waktu pengolahannya: 10-12 menit.

Penyajian terbaik: dengan saus.

Saus ideal: tomat, pesto, minyak zaitun, seafood.




7. Orecchiette

Memiliki bentuk cekung, nama orecchiette sendiri berarti 'telinga kecil'. 

xxxxxxx(c)bonappetit.com

Waktu pengolahannya: 10-12 menit.

Penyajian terbaik: dengan saus.

Saus ideal: daging, krim, seafood.




8. Orzo

Bentuk pasta ini mirip beras.

xxxxxxx(c)bigoven.com

Waktu pengolahannya: 9-11 menit.

Penyajian terbaik: campuran salad atau sup.

Saus ideal: tomat, minyak zaitun, vinaigrette.




9. Pappardelle

Mirip potongan kertas, pasta ini biasanya hadir dengan panjang 5/8 inci.

xxxxxxx(c)foodsubs.com

Waktu pengolahannya: 7-10 menit.

Penyajian terbaik: dengan saus.

Saus ideal: tomat, daging, sayur.




10. Penne

Bentuknya mirip tube kecil berukuran 2-4 inci dengan potongan bagian ujung mirip diagonal. 

xxxxxxx(c)uludagsozluk.com

Waktu pengolahannya: 10-12 menit

Penyajian terbaik: dengan saus.

Saus ideal: tomat, daging, sayur, krim.




11. Rigatoni

Bentuknya mirip tabung kecil dengan panjang 1½ dan diameter ¾ inci. 

xxxxxxx(c)thedailygreen.com

Waktu pengolahannya: 11-13 menit.

Penyajian terbaik: dengan saus atau sebagai campuran masakan.

Saus ideal: daging, sayur, krim, keju. 




12. Shells

Hampir sama dengan Jumbo Shells, hanya saja bentuk pasta dengan 'mulut' terbuka ini jauh lebih kecil.

xxxxxxx(c)pickycook.com

Waktu pengolahannya: 10-12 menit.

Penyajian terbaik: campuran masakan atau salad.

Saus ideal: tomat, daging, sayur, krim, keju, vinaigrette. 




13. Spaghetti

Anda pasti tidak asing lagi dengan pasta yang memiliki panjang 10 inci ini. 

xxxxxxx(c)wordpress.com

Waktu pengolahannya: 9-11 menit.

Penyajian terbaik: dengan saus.

Saus ideal: tomat, pesto, daging, seafood.




14.Ziti

Hadir dengan ukuran medium dengan lebar 2 inci lebih, nama ziti sendiri berarti pengantin wanita atau laki-laki.

xxxxxxx(c)livethewellington.com

Waktu pengolahannya: 10-12 menit.

Penyajian terbaik: campuran masakan.

Saus ideal: tomat, minyak zaitun, krim, keju. 




15.Elbow Macaroni

Bentuk pasta satu ini mirip huruf C. 

Waktu pengolahannya: 6-8 menit.

Penyajian terbaik: sebagai campuran masakan, salad, atau sup.

Saus ideal: keju, mentega. (vem/meg)
Source : http://www.vemale.com/kuliner/tips-dapur/6840-serba-serbi-15-jenis-pasta.html

semoga petualangan kuliner hari ini bermanfaat dan menjadi inspirasi bagi teman makan anda
terima kasih
Share this post :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Peacock Bistro - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger